Orang Tertua di Dunia Bagi-bagi Resep Panjang Umur

Artikel Terbaru Lainnya :

Mau panjang umur nggak??

Pada 9 Maret 2019, Guinness World Records secara resmi mengkonfirmasi Kane Tanaka dari Fukuoka, Jepang sebagai orang tertua yang hidup di usianya yang ke 116, huaaaa. Meskipun usianya udah tua banget dan masalah kesehatan, Kane bahagia, dan ia menikmati setiap saat dalam hidupnya. Netizen pasti jadi kepo apa yang dilakukan Tanaka agar tetap aktif dan ceria di usianya.

Kane Tanaka lahir pada 2 Januari 1903, yang merupakan tahun yang sama ketika Wright bersaudara bikin pesawat. Dia adalah anak ketujuh di keluarganya dan memiliki 5 anak dalam pernikahannya dengan Hideo Tanaka. Hideo memiliki bisnis keluarga yang memproduksi dan menjual ketan, permen tradisional Jepang, dan mie udon.




Pada tahun 1937, Hideo dipanggil untuk dinas militer, dan Kane semakin terlibat dalam bisnis keluarga, membuat mochi dan kue beras. Dia juga membesarkan anak-anak mereka dan merawat ibu Hideo. Putra pertama Kane, Nobuo, juga dipanggil untuk ikut militer pada tahun 1943, ditahan, dan kembali ke rumah pada tahun 1947 setelah Perang Dunia Kedua. Kane terus bekerja di toko keluarga sampai dia pensiun pada usia 63.




Jadi apa rahasia Kane Tanaka untuk hidup panjang dan bahagia? Ada beberapa tip praktisnya nih:

1. Bangun pagi-pagi. Kane biasanya bangun jam 6 pagi dan siap untuk memulai harinya.

2. Kembangkan otak Mu!  Salah satu hiburan favorit Tanaka adalah membaca dan belajar matematika. Jadi nggak tumpul.

3. Tetap aktif dan mudah bergaul. Kane Tanaka ahli main board game, dan dia suka bermain dengan asisten rumah tangga di rumah yang sekarang dia tinggali. Permainan favoritnya adalah Othello.

4. Makan banyak cokelat dan minum banyak kopi. Itulah yang dia lakukan! Pada Guinness World Record ceremony, Kane Tanaka diberi sekotak coklat dan langsung memakannya. Ketika ditanya berapa banyak yang bakal dimakan dalam sehari, dia menjawab, "100!"





Mau umur panjang? Ikutin deh tips-tips dari Kane Tanaka ya.
Back to Top