Ketahui Ciri-Ciri Terinfeksi Virus Corona, Tak Perlu Panik dan Lakukan Langkah Ini

Artikel Terbaru Lainnya :

[ AyoJalanTerus.com ]   Hingga saat ini, virus corona atau Covid-19 masih menjadi perhatian dunia. Dalam laporannya, WHO menyebut sudah ada 369 kasus di Indonesia per 21 Maret 2020. Jumlah ini diperkirakan akan terus bertambah, sampai diputus tali penyebarannya.

Pemerintah Indonesia telah memberlakukan pembatasan wilayah dan social distancing. Presiden Jokowi juga mengungkapkan, telah membeli alat tes dari China untuk Rapid Test Covid-19.

Virus corona memang merupakan virus baru, dan hingga saat ini belum ada obat atau vaksin yang benar-benar terbukti ampuh menyembuhkan Covid-19 secara total.

Untuk mengatasi kepanikan berlebih, ada baiknya kita semua tahu apa saja ciri-ciri virus corona lengkap dengan gejala dan cara pencegahannya. Berikut kami rangkumkan ciri-ciri terinfeksi virus corona.




Ciri-Ciri Terinfeksi Virus Corona


Sudah banyak pihak yang menyebutkan apa saja ciri-ciri terinfeksi corona. Mulai dari riwayat perjalanan dalam dua pekan terakhir, hingga gejala fisik umum yang menyerupai flu.
Pemerintah Indonesia telah membuat call center via aplikasi obrolan WhatsApps untuk memudahkan masyarakat mengakses informasi terkait virus corona di Indonesia.
Salah satu ciri terinfeksi virus corona yang pertama ialah, riwayat perjalanan. Di awal, orang dengan riwayat bepergian dari China, khususnya Kota Wuhan, menjadi indikasi pertama terinfeksi Covid-19.
  

Demam Tinggi Mirip Flu

Salah satu cara pemeriksaan orang yang terjangkit virus corona adalah dengan memeriksa suhu tubuhnya. Suhu tubuh orang normal yaitu rata-rata 37 derajat celcius. Namun ciri-ciri orang yang telah terinfeksi virus corona suhu tubuhnya mencapai lebih dari 38 derajat celcius.
Kini, hampir di setiap tempat umum, bahkan kantor-kantor publik, telah disediakan alat pengukur suhu tubuh. Apabila ada orang dengan suhu lebih dari 38 derajat celcius, maka orang tersebut akan mendapat perawatan khusus.

Dalam pesan yang disampaikan COVID19.GO.ID, disebutkan ada tiga gejala umum, yaitu demam 38 derajat, batuk kering dan sesak napas.

Sakit Kepala dan Pilek

Selain itu, ciri terinfeksi virus corona lainnya ialah sakit kepala dan pilek. Sakit kepala biasanya muncul bersama demam yang tinggi. Ciri ini memang mirip dengan flu pada umumnya, maka dari itu, kita harus tetap waspada.
Tak hanya sakit kepala saja, umumnya penderita flu juga akan mengalami pilek. Orang yang terjangkit virus corona ini akan terkena flu, dan cairan dari flu ini dapat beresiko membuat orang lain tertular.

Batuk Parah dan Sesak Napas

Ciri terinfeksi virus corona lain yang perlu diperhatikan ialah batuk parah dan sesak napas. Seperti yang kita tahu, Covid-19 merupakan virus jenis baru yang menyerang sistem pernafasan.
Apabila mengalami batuk, terlebih setelah melakukan perjalanan keluar negeri atau ke daerah yang menjadi zona merah penyebaran virus corona.

Gejala virus corona ini memang menyerupai gejala pneumonia di mana, paru-paru terinfeksi bakteri, jamur maupun virus dan menyebabkan seseorang mengalami sesak napas pendek, bahkan kalau sudah parah bisa sampai kesulitan bernapas.

Langkah Penanganan Pertama Orang dengan Gejala Virus Corona

Apabila Anda mendapati seseorang atau bahkan diri Anda sendiri mengalami ciri dan gejala terinfeksi virus corona, tak perlu panik dan terlalu khawatir.

Sesuai dengan anjuran pemerintah lewat pesan singkat COVID19.GO.ID (+62 811 3339 9000), segera hubungi call center 119, atau call center rumah sakit rujukan terdekat. Sampaikan rasa sakit yang dirasakan dan riwayat perjalanan dalam dua pekan terakhir. Sampaikan pula usia dan jenis kelamin.

Setelah itu, pihak rumah sakit akan memberikan instruksi untuk Anda. Menjaga kebersihan, kesehatan, tetap tenang dan terapkan social distancing dapat menjadi pencegahan yang aman agar terhindar dari ciri-ciri terinfeksi virus corona tersebut. [snw]



 😉 Like & Follow  juga channel Kami  

- Facebook  @Tahukahanda.info 
Telegram  @AyoJalanTerus
- Twitter  @TahukahKamuInfo
_____________________________________

📢  Sumber https://www.merdeka.com/jateng/ketahui-ciri-ciri-terinfeksi-virus-corona-tak-perlu-panik-dan-lakukan-langkah-ini-kln.html




Back to Top