AHY Merapat ke Kantor MUI, Bahas Apa?

Artikel Terbaru Lainnya :

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjUW7hBnjzYNMxyeAPxwGezGDP9y2rPViA8P4uxvCSwcrJlDULQuZ_3xylWQ2vGtwJhnAieZA8xaZYaxwVSYxvNc-6y3PLU3yOsZ1q3EMy_tivPEFKtm2Ju3TJoVu-G0L7e_-UtMylGBRg/s640/ioadnbioabd.jpg

Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertandang ke kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI). Kedatangan AHY untuk bersilaturahmi dengan para pengurus MUI.

Pantauan detikcom pukul 14.00 WIB, Selasa (15/7/2020), AHY tiba di MUI dengan berjalan kaki dari Kantor DPP Demokrat. Ia didampingi oleh Bendahara Umum PD Renville Antonio serta beberapa pengurus DPP Partai Demokrat lainnya.

AHY terlihat mengenakan batik berwarna biru dipadukan masker hitam. Setibanya di MUI, ia disambut oleh pengurus harian MUI Pusat.

"Selamat siang, apa kabar?," sapa AHY di depan Kantor MUI, Jakarta Pusat Selasa (14/7/2020).

Melalui akun Twitternya, AHY mengaku datang ke MUI untuk bersilaturahmi. Dia pun berharap pertemuan siang ini membawa berkah.

"Alhamdulillah, siang ini saya melakukan silaturahmi kepada para pimpinan MUI. Insyaallah membawa berkah untuk kita semua," tulis AHY.

Usai menyapa, AHY langsung menuju ke dalam gedung untuk bertemu dengan Waketum MUI Muhyiddin Junaidi. Selanjutnya, mereka bersama-sama memasuki Aula Buya Hamka, Kantor MUI untuk melakukan pertemuan secara tertutup.

Sebelumnya, AHY juga telah bersilaturahmi dengan PBNU pada 25 Juni lalu. Selain dengan PBNU, AHY juga bertemu dengan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin beberapa waktu lalu. [detik]


source https://www.kontenislam.com/2020/07/ahy-merapat-ke-kantor-mui-bahas-apa.html
Back to Top