Positif Gabung Kabinet, Tanda Sandiaga Uno Sudah Jadi ‘Orang’ Jokowi

Artikel Terbaru Lainnya :

Positif Gabung Kabinet, Tanda Sandiaga Uno Sudah Jadi 'Orang' Jokowi 

KONTENISLAM.COM - Paska perombakan kabinet Indonesia Maju yang pertama dilakukan Rabu (23/12) lalu, muncul penilaian bahwa saat ini Prabowo dan Sandiaga Uno sudah sepenuhnya menjadi orang Joko Widodo.

Analisa ini disampaikan Direktur Eksekutif Periskop Data, Muhamad Yusuf Kosim saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Jumat malam (25/12).
 
Yuko menjelaskan, imbas dari gabungnya Sandiaga Uno pasti membuat para pendukungnya pada Pemilihan presiden (Pilpres) 2019 silam terbelah. Kategorinya ada yang mendukung mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu atau menolak keras dan memutar balik dukungan.

“Sejak Pilpres langsung baru kali ini, akomodasi kepentinggan dari lawan politik, kita lihat calonnya diakomodasi masuk dalam kementerian,” demikian kata Yuko kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat malam (25/12).

Kata pengajar di Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (Unusia) ini, dengan bergabungnya Sandiaga Uno secara politik Joko Widodo dapat mengendalikan para calon yang akan berkontestasi pada Pilpres 2019.

Lebih lanjut analisa Magister Politik Universitas Indonesia ini, tambahan 6 menteri baru ini adalah cara orang nomor satu di Indonesia itu menaklukkan para calon yang berpotensi maju di Pilpres 2024.

“Konteks Pilpres kedepan bagaimana Pak Jokowi mengendalikan calon-calon potensial untuk maju, Saya lihat arahnya Jokowi ingin jadi king maker. Karena meski mendapat masukan dari banyak orang, keputusan akhir (siapa yang jadi menteri) ada di tangan Mantan Gubernur DKI Jakarta.

Sandiaga Uno adalah calon wakil presiden yang berpasangan dengan Ketum Partai Gerindra melawan presiden -wakil presiden saat ini, Joko Widodo-Maruf Amin.

Paska kekalahan di pertengahan 2019, Prabowo lebih dulu bergabung ke kabinet dengan menjabat Menteri Perthanan, sedangkan Sandiaga Uno bergabung di pemerintahan Jokowi sebagai Menteri pariwisata dan ekonomi kreatif.
 
Sumber: rmol.id



source https://www.kontenislam.com/2020/12/positif-gabung-kabinet-tanda-sandiaga.html
Back to Top