Demokrat: Yang Menakutkan Bukan Suara Ambulans Covid-19 Atau Peramal Mbak You, Tapi Suara Rakyat

Artikel Terbaru Lainnya :

Demokrat: Yang Menakutkan Bukan Suara Ambulans Covid-19 Atau Peramal Mbak You, Tapi Suara Rakyat 

KONTENISLAM.COM - Perang terhadap praktik korupsi harus benar-benar digelorakan oleh semua pihak.

Sebab praktik rasuah kini masih menghiasi kehidupan, di mana masih ada para pemangku kebijakan yang ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Benny Kabur Harman, tak ada yang lebih menakutkan dibanding suara rakyat yang murka dengan praktik korupsi.

"Suara apakah yang paling menakutkan saat ini? Suara mobil ambulans bawa jenazah korban Covid? Suara gemuruh banjir bandang? Suara peramal seperti Mbak Yu? Bukan!" tegas Benny Kabur Harman di akun Twitternya, Senin (25/1).

"Yang paling menakutkan adalah suara rakyat, karena suara rakyat, suara Tuhan. Jangan korupsi, rakyat murka. Liberte!" tandasnya.

Kasus korupsi belakangan memang banyak menghiasi telinga masyarakat. Sebut saja praktik dugaan korupsi bantuan sosial Covid-19 yang menjerat mantan Menteri Sosial RI, Juliari Peter Batubara.

Eks Bendahara Umum PDIP ini diduga menerima fee proyek bansos Covid-19 hingga Rp 17 miliar. Proyek bansos Covid-19 sendiri nilainya sekitar Rp 5,9 triliun dan diduga dikorupsi sebesar Rp 20,8 miliar. (RMOL)



source https://www.kontenislam.com/2021/01/demokrat-yang-menakutkan-bukan-suara.html
Back to Top