Luhut Ajak Semuanya Kompak Hadapi COVID: Mari Kerja Sama, Jangan Politisasi

Artikel Terbaru Lainnya :

Luhut Ajak Semuanya Kompak Hadapi COVID: Mari Kerja Sama, Jangan Politisasi 

KONTENISLAM.COM - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan mengajak selurus masyarakat, dari lapisan manapun, untuk kompak menghadapi pandemi COVID-19.

Kekompakan, sebut Luhut, hulu dari penyelesaian masalah.

"Satu per satu masalah itu saya kira bisa, makin bisa kita selesaikan. Tapi itu tidak cukup karena yang paling penting lagi di hulu adalah semua kerja sama kita, seluruh masyarakat, dan siapapun tidak ada batas," kata Luhut dalam konferensi pers daring, Sabtu (17/7/2021).

"Tidak ada jabatan, pangkat tinggi, (pangkat) rendah, profesor, jenderal sampai tukang batu, sopir, semua sama menghadapi varian Delta ini. Kalau kita tidak kompak, kita tidak satu, tidak akan bisa kita selesaikan," sambung Luhut.

Luhut menyebut kurva angka virus COVID-19 dapat menurun, dapat juga melonjak lagi ketika disiplin protokol kesehatan (prokes) tak dijalankan.

Oleh sebab itu Luhut mengajak kerja sama semua pihak dan mewanti-wanti agar masalah pandemi COVID-19 tak dipolitisasi.

"Ini nanti bisa turun, bisa muncul lagi nanti kalau kita tidak disiplin. Jadi kata kunci semua, saya imbau kepada masyarakat, pada semua kita, jangan kita politisasi ini. Mari kita bekerja bersama," ucap Luhut.

Pentingnya kekompakan, sambungnya, juga disampaikan para guru besar fakultas kedokteran perguruan tinggi negeri (PTN).

Dalam menyikapi pandemi, Luhut mengaku meminta asistensi dan nasihat para guru besar.

"Kekompakan itu saya kira di hulu itu nasihat yang saya terima juga dari dewan guru besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, maupun dari apa namanya, universitas UGM, maupun juga dari Airlangga, yang saya minta mereka memberikan asistensi dan memberikan juga pandangan-pandangan pada kami," ujar Luhut.

Luhut kembali menekankan ajakan untuk semua elemen bangsa bekerja sama menanggulangi COVID-19. "Dari lubuk hati yang paling dalam, saya minta kepada semua masyarakat, ayo kita kerja sama, bahu membahu.

Tidak ada yang paling pintar di sini, tidak ada yang paling hebat di sini. Kita semua sama, kita menghadapi satu varian Delta yang luar biasa ganasnya, yang bisa mengenai siapa saja. Dan kita sudah melihat dan merasakan di sekeliling kita sudah banyak yang kena ini," pungkas Luhut. [detik]



from Konten Islam https://ift.tt/3hS9Rax
via IFTTT
Back to Top