Deretan Bos Klub Bola Terkaya Dunia Hartanya Tembus Ribuan Triliun

Artikel Terbaru Lainnya :

Deretan Bos Klub Bola Terkaya Dunia Hartanya Tembus Ribuan Triliun  

KONTENISLAM.COM - Newcastle United menjadi klub sepak bola paling kaya di dunia setelah diakuisisi oleh Public Investment Fund (PIF) Arab Saudi.

Nilai yang dimiliki perusahaan milik Mohammed bin Salman itu ditaksir mencapai 320 miliar poundsterling setara Rp 6.210 triliun (kurs Rp 19.408).

Maka dari itu, Newcastle United menjadi klub terkaya sejagat mengalahkan Man City, RB Leipzig, Juventus, dan Chelsea.

Selain Newcastle, posisi kedua ada bos dari Manchester City, Sheikh Mansour. Kepemilikan itu diambil pada 2008 silam. Kekayaan bersih dari Sheikh Mansour ditaksir 23 miliar poundsterling setara Rp 446 triliun.

Ketiga yang menjadi klub sepak bola terkaya di dunia diduduki oleh bos klub asal Jerman, RB Leipzig bernama Dietrich Mateschitz. Kekayaan bersihnya ditaksir 15,7 miliar poundsterling atau Rp 304,7 triliun

Kemudian ada Andrea Agnelli adalah pimpinan Juventus Football Club sejak 19 Mei 2010. Pria kelahiran Turin pada tahun 1975 itu kini memiliki harta sebanyak 11 miliar poundsterling atau Rp 213 triliun

Posisi kelima ada klub sepak bola asal London ini dimiliki oleh salah satu orang terkaya dunia, Roman Abramovich. Kekayaan Abramovich mencapai 9,6 miliar poundsterling atau Rp 186 triliun. Dengan kekayaannya itu, mengutip dari Forbes kini dia di posisi 142 orang terkaya dunia 2021.(detik)



from Konten Islam https://ift.tt/3amikOz
via IFTTT
Back to Top